,

10.000 Tiket Gratis ke Jepang DIBATALKAN


Masih ingat dengan pengumuman Badan Pariwisata Nasional Jepang yang berencana akan membagikan 10.000 tiket gratis untuk jalan-jalan ke Jepang?

Klik disini untuk baca beritanya.

Sayangnya, rencana tersebut telah resmi dinyatakan batal. Tidak akan ada pembagian tiket gratis apapun dari pemerintah Jepang, apalagi yang jumlahnya fantastis, sebanyak 10.000 tiket. Kenapa batal? Karena para anggota dewan disana menganggap biayanya terlalu besar.

10.000 Tiket Gratis Ke Jepang? Maaf Ya

"Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada orang-orang yang sudah mendukung kami sejak pengumuman ini keluar pada bulan Oktober lalu," kata juru bicara Badan Pariwisata Nasional Jepang. "Dengan berat hati pula kami umumkan bahwa program pembagian tiket gratis ini tidak disetujui oleh para dewan perwakilan rakyat."

Mengingat banyaknya masalah yang menimpa Jepang saat ini, rasanya wajar kalau rencana ini dibatalkan. Bayangkan apa yang akan dirasakan para korban bencana gempa dan tsunami jika uang sumbangan yang dikumpulkan dengan susah payah ternyata digunakan untuk memberikan tiket gratis kepada para wisatawan untuk bersenang-senang.

0 komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah berkunjung ke Blog kami, apabila ada tanggapan atau pertanyaan silahkan post tanggapan atau pertanyaan anda disini.

Thank you for visiting our Blog, if you have feedback or questions please post your comments or questions here.

私たちのブログを訪問していただきありがとうございます、あなたが意見やご質問がある場合は、ここにご意見やご質問を投稿してください。

 

Selamat Datang di Blog Midori Reunion Sukabumi | Terima Kasih Sudah Berkunjung © 2012 | Designed by Cheap Hair Accessories

Thanks to: Sovast Extensions Wholesale, Sovast Accessories Wholesale and Sovast Hair